News

ASISTEN I PEMERINTAHAN DAN KESRA PROV. SULTRA PIMPIN UPACARA HKN

PUSARAN.CO- Bumi Praja (PPID Utama Sultra), Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara menggelar upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) yang dilaksanakan di Lapangan Upacara Kantor Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara, Senin (19 Juni 2023). Yang bertindak sebagai Pembina Upacara Asisten I Bidang Administrasi Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat Setda Sultra, Suharno.

Turut hadir pada Upacara tersebut Staf Ahli Gubernur Sultra, Asisten Sekda Sultra, Kepala OPD Lingkup Pemprov. Sultra, Kepala Biro Setda Sultra, dan pejabat terkait serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemprov. Sultra.
Asisten Pemerintahan dan Kesra, Suharno dalam Amanatnya mengatakan bahwa pada hari ini cuacanya agak mendung dan cukup sejuk, dilaksanakan Upacara dalam satu bulan sekali, selain sadar akan kewajiban kita berbangsa dan bernegara merupakan satu kesadaran yang sangat penting menurut saya adalah kesadaran terhadap diri sendiri.
Demikian halnya kesadaran diri kita sebagai ASN, tiap bulan kita terima hak, terima gaji, terima TPP, ada kewajiban kita berikan selaku ASN yang paling gampang satu adalah kesadaran. Oleh karna itu, saya sampaikan kepada semuanya kita sadar sebagai ASN harus mengikuti apel terutama hari senin satu minggu sekali, dulu sebelum Covid setiap pagi dan sore kita laksanakan, sekarang setelah Covid satu minggu sekali susah. Sehingga saya harapkan seluruh OPD khusus Sekretariat Daerah melaksanakan kewajibannya salah satunya apel hari senin kata Suharno.
Dalam konteks nasional kita lihat bahwa Pemerintah Pusat sudah menerapkan program Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) dan Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan ini merupakan salah satu upaya untuk kesadaran nasional, Sekda sudah menyampaikan surat ke pada seluruh OPD terkait kegiatan-kegiatan yang wajib dari 15 orang bisa dilaksanakan ditempat-tempat wisata. Kemarin tadi malam datang Senator Hawaii di terima langsung oleh Gubernur Sultra dan hari ini ke Wakatobi, orang lain sadar bahwa Sulawesi Tenggara banyak daerah wisata, apa lagu sekarang banyak desa wisata sehingga untuk menyadarkan kita semua kepada OPD,Kepala Biro, mari kita realisasikan surat yang sudah disampaikan seluruh OPD.
BBWI dan BBI sudah launching pada saat penutupan pameran di Kolaka Timur pelaksaannya sudah ada suratnya inilah bentuk rial berbangsa dan bernegara Bangga Buatan Indonesia kita harus bangga buatan produk-produk kita dengan demikian menemukan UMKM-UMKM yang ada didaerah kita ini merupakan kesadaran nasional pusat sudah mencadangkan daerah harus lebih intens melaksanakan tutupnya.(RLS)

Related Posts

Leave Comment